"17 Agustus di atas awan puncak tertinggi Jawa, 5 sahabat 2 cinta, sebuah mimpi mengubah segalanya"
I got 5cm fever. Yap, di mana-mana sekarang pada ngomongin "5cm The Movie". Udah nunggu berapa taun sejak baca novelnya. Film adaptasi dari novel dengan judul yang sama. Penulisnya Donny Dhirgantoro. Menurut pendapat saya, sejauh ini 5cm the movie adalah film adaptasi terbaik untuk film Indonesia yang pernah saya tonton.
Dengan menitik beratkan pendakian Puncak Mahameru, puncak tertinggi di Pulau Jawa. Didukung dengan soundtrack yang oke punya dari band Nidji, persahabatan adalah tema yang paling diangkat dari film ini. Tapi nggak cuman itu, banyak banget motivasi kehidupan, mimpi, dan semangat yang bakal kita dapetin dari film ini. Kalau di novelnya ditulis, "Dream, Faith and Fight".
Coba deh ini dibuka dulu linknya buat lihat trailernya :)
http://www.youtube.com/watch?feature=player_embedded&v=aL-wI0xZJ6M#!
First, this film teach us how to be proud of our country, Indonesia. Our country is more than amazing. Seperti kata Juple (Zafran) salah satu pemeran di film ini, "Negeri ini indah sekali Tuhan, bantu kami utuk menjaganya." :")
Juga seperti kata Ian, "Gue lahir di tanah ini, tinggal di tanahnya, minum airnya, masa gak ada terima kasihnya?" Cuman satu yang ada di pikiran saya, nikmat-Nya yang mana lagi yang kita dustakan? :)
Juga seperti kata Ian, "Gue lahir di tanah ini, tinggal di tanahnya, minum airnya, masa gak ada terima kasihnya?" Cuman satu yang ada di pikiran saya, nikmat-Nya yang mana lagi yang kita dustakan? :)
Well, kalian semua boleh benci pemerintahannya, tapi jangan benci negaranya! Reminds me of this quote, "you can love your country without loving your government" Great one.
Second, this film teach me that I've to fight for my dreams. Semacam sebuah amunisi keyakinan untuk meraih banyak impian. You, us, and I. have to believe with our dreams. Yakinlah.
"Mimpi-mimpi kamu, cita-cita kamu, keyakinan kamu, apa yang kamu kejar, biarkan ia menggantung, mengambang 5 cm di depan kening kamu. Jadi dia nggak akan pernah lepas dari mata kamu. Dan kamu bawa mimpi dan keyakinan kamu itu setiap hari, kamu lihat setiap hari dan percaya bahwa kamu bisa."
Saya yang masih berusaha mencoba bangkit dari kegagalan 1,5 tahun yang lalu, merasa ditampar sekali. Karena seperti quote di film itu, yang kita perlu cuma...
Cuma kaki yang akan berjalan lebih jauh dari biasanya.
Tangan yang akan berbuat lebih banyak dari biasanya.
Mata yang akan menatap lebih lama dari biasanya.
Leher yang akan lebih sering melihat ke atas.
Lapisan tekad yang seribu kali lebih keras dari lapisan baja,
dan hati yang akan bekerja lebih keras dari biasaya.
Serta mulut yang akan terus berdoa.
Fix. Itu artinya saya harus taruh universitas tujuan saya 5cm di depan kuning saya. I learned a lot from this movie. Jadiiiiii, buat kalian tunggu apa lagi? Masa nonton film bagus aja masih harus disuruh-suruh? Kalau kata Genta nih ya, "Teman-teman... Lo semua dapet salam dari INDONESIA!" ;)
MALA SEMANGAAAAT! akan ada suatu masa di mana nanti kita saling bertukar kabar dan menceritakan kehidupan sehari-hari kita di tempat yang kita impi-impikan selama ini.
ReplyDeleteSemoga,mbak. Amin:)
ReplyDelete